Laba Atribusi Kalbe Farma (KLBF) Naik 15,2% hingga Kuartal III-2024, Nilainya Jadi Segini
2024-10-31 08:18:40

JAKARTA, investortrust.id – PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) membukukan kenaikan laba periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar 15,2% dari Rp 2,06 triliun menjadi Rp 2,37 triliun.

 

Manajemen KLBF dalam rilis laporan kinerka keuangan hingga kuartal III-2024, Rabu (30/10/2024), menyebutkan bahwa pertumbuhan tersebut sejalan dengan kenaikan penjualan bersih dari Rp 22,56 triliun menjadi Rp 24,23 triliun.

 

Laba bruto juga meningkat dari Rp 8,90 triliun menjadi Rp 9,51 triliun. Perseroan juga mencatatkan kenailan laba sebeul pajak penghasilan dari Rp 2,65 triliun menjadi Rp 3,09 triliun. Kenaikan tersebut menjadikan laba periode berjalan perseroan bertumbuh adri Rp 2,07 triliun menjadi Rp 2,39 triliun.

 

Dengan kenaikan tersebut, laba per saham dasar KLBF terdampak peningkatan dari Rp 44,39 per saham menjadi Rp 51,34 per saham.

 

Grafik Saham KLBF

 

 



Bagikan :

Anda Mungkin Menyukai Ini :
Delta Dunia (DOID) Ungkap Rugi Bersih hingga Rai ...

2024-12-20 08:10:23

Selengkapnya

Green Power (LABA) Rancang Rights Issue hingga D ...

2024-12-20 08:09:11

Selengkapnya

Waskita Beton (WSBP) Bidik Kenaikan Kontrak Baru ...

2024-12-20 08:08:02

Selengkapnya