Ciputra Development (CTRA) Cetak Marketing Sales Rp 6,5 Triliun hingga Kuartal III
2022-10-10 09:02:38

PT Ciputra Development Tbk (CTRA) mencetak pendapatan pra-penjualan alias marketing sales senilai Rp 6,5 triliun hingga periode kuartal ketiga 2022.

Direktur Ciputra Development Tulus Santoso menyampaikan realisasi marketing sales hingga bulan September itu setara dengan 79% dari total target tahun ini. Adapun CTRA mematok target marketing sales sekitar Rp 8,2 triliun sepanjang 2022. Tulus yakin target marketing sales tersebut bisa dicapai oleh CTRA. 

Jika dibandingkan periode kuartal III-2021, raihan marketing sales CTRA per September 2022 mencapai pertumbuhan di level 30%. Proyek-proyek hunian di wilayah Jabodetabek, Surabaya, Makassar dan Medan menopang penjualan CTRA sepanjang sembilan bulan 2022. 

Pada kuartal IV-2022 ini, CTRA masih tetap fokus ke segmen landed residensial. Meski marketing sales tumbuh cukup signifikan, namun CTRA tidak agresif menggelontorkan belanja modal alias capital expenditure (capex). Tulus bilang, realisasi capex CTRA berkisar di angka Rp 600 miliar, yang sebagian besar dipakai untuk pembelian tanah.


Sumber: Kontan



Bagikan :

Anda Mungkin Menyukai Ini :
Dulu Diakuisisi Rp 4,15 Triliun, Anak Usaha PIK2 ...

2025-01-24 08:08:09

Selengkapnya

Luncurkan Teknologi TreeAlgae, Brigit Biofarmaka ...

2025-01-24 08:06:06

Selengkapnya

Hasnur Internasional (HAIS) Optimis Pendapatan d ...

2025-01-24 08:03:43

Selengkapnya