Pengendali Ini Rajin Tambah Saham di Indonesian Tobacco (ITIC), Ada Apa?
2024-11-07 08:11:34
JAKARTA, investortrust.id – Djonny Saksono yang bertindak sebagai direktur utama dan pengendali gencar memborong saham PT Indonesian Tobacco Tbk (ITIC) dalam beberapa bulan terakhir. Aksi borong tersebut bertujuan untuk investasi.
Berdasarkan data registrasi pemegang saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) terungkap bahwa Djonny Saksono telah memborong sebanyak 31,17 juta saham ITIC sepanjang year to date (ytd). Jumlah sahamnya bertambah dari 63,85% menjadi 67,17% saham.
Pembelian terakhir yang dilakukan Djonny Saksono pada perdagangan saham BEI kemarin, yaitu sebanyak 384.600 saham ITIC dengan harga pelaksanaan Rp 273 per saham dibeli pada 4 November dan sebanyak 714.200 dibeli dengan harga pelaksanaan Rp 285 per saham.
Djonny Saksono
Terkait kinerja keuangan, ITIC berhasil mencatatkan kenaikan penjualan dari Rp 221,15 miliar menjadi Rp 243,06 miliar hingga kuartal III-2024. Meski demikian laba sebelum pajak justru turun dari Rp 25,49 miliar menjadi Rp 23,15 miliar.
Perseroan juga mencatatkan penurunan laba periode berjalan dari Rp 18,86 miliar menjadi Rp 16,93 miliar hingga kuartal III-2024. Sedangkan laba per saham ITIC turun dari Rp 20,05 menjadi Rp 18,01 per saham.
Grafik Saham ITIC