Buyback Berlanjut, ROTI Serap 15,29 Juta Saham Senilai Rp19,11 Miliar
2022-10-04 15:23:26
Aksi pembelian saham kembali (buyback) oleh PT Nippon Indosari Corpindo Tbk (ROTI) terus berlanjut. Terbaru, emiten produsen roti tersebut memborong lagi 15,295 juta lembar saham, sehingga kepemilikan Perseroan bertambah dari 7,29% (450,77 juta saham) menjadi 7,53% (466,06 juta saham). Lanjutan buyback ROTI diketahui dari data terbaru Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) yang dirilis Senin (3/10), di atas 5% per 30 September 2022.
Per 29 September, kepemilikan Perseroan naik dari semula 7,21 persen (450,77 juta saham) bertambah menjadi 7,29 persen, setelah Perseroan membeli 5,01 juta saham. Tercatat saham Perseroan diperdagangkan di kisaran Rp1.250 hingga Rp1.280 dan ditutup di harga Rp1.250 pada 30 September. Sehingga mengacu pada harga penutupan, transaksi buyback tersebut di kisaran nilai Rp19,11 miliar.
Sumber: Emitennews