Rugi Bakrieland (ELTY) Meningkat 31,38 Persen pada Kuartal III 2023
2023-11-20 08:30:00

Kuartal III tahun 2023, PT Bakrieland Development Tbk (ELTY) mencatatkan adanya kenaikan pendapatan pokok senilai Rp 968,19 miliar, angka ini naik 31,19% jika dibandingkan dengan periode sama tahun lalu yaitu senilai Rp 738 miliar. 

Pendapatan ini didominasi dari sewa dan pengelolaan perkantoran Rp 426,65 miliar. Kemudian penjualan tanah, rumah dan apartemen senilai Rp 236,97 miliar. Seiring dengan naiknya pendapatan, beberapa sektor beban ELTY juga naik. Contohnya adalah beban pokok pendapatan yang berada pada angka Rp 623,97 miliar, naik 32% jika dibandingkan dengan kuartal sama tahun lalu di angka Rp 472,56 miliar. 

Kenaikan di beberapa sektor beban ini membuat rugi neto periode berjalan atau rugi bersih ELTY hingga September 2023 meningkat 31,38% dengan nilai Rp 45,42 miliar jika dibandingkan dengan rugi di September 2022 dengan nilai Rp 34,57 miliar. 


Sumber: Kontan



Bagikan :

Anda Mungkin Menyukai Ini :
BEI Unsuspend Saham Raharja Energi (RATU), masih ...

2025-01-17 08:40:33

Selengkapnya

Pecahkan Rekor "All Time High", Bagaimana Proyek ...

2025-01-17 08:38:43

Selengkapnya

ICP Desember 2024 Turun Jadi US$ 71,61 per Barel ...

2025-01-17 08:36:51

Selengkapnya