Darma Henwa (DEWA) Siapkan Rencana Cadangan jika Gagal Private Placement
2023-11-20 08:34:40

PT Darma Henwa Tbk (DEWA) akan menggelar penambahan modal tanpa hak memesan efek terlebih dahulu (non-HMETD) atau private placement dalam rangka penukaran utang menjadi saham. Sebagai konsekuensi aksi korporasi ini, efek dilusi kepemilikan saham DEWA oleh pemegang saham eksisting termasuk publik akan mencapai 45,53%. 

Direktur & Sekretaris Perusahaan Darma Henwa Ahmad Hilyadi menjelaskan perihal mitigasi risiko jika pemegang saham tidak menyetujui rencana private placement, mengingat efek dilusi yang cukup besar.

Namun, DEWA memastikan bahwa private placement adalah pendekatan yang terbaik bagi seluruh pihak, termasuk kreditur dan pemegang saham. DEWA berkeyakinan private placement dapat memperkuat struktur permodalan DEWA dengan rasio utang yang menurun. Perseroan juga optimistis profitabilitas akan meningkat akibat dari utang yang menyusut. 

Adapun rencana penukaran utang menjadi saham ini dinilai berdampak terhadap penurunan liabilitas DEWA sebesar Rp913,40 miliar. Dengan demikian, total liabilitas DEWA akan menyusut menjadi Rp4,13 triliun, dari sebelumnya Rp5,04 triliun per Juni 2023. 

Di sisi lain ekuitas perseroan akan naik akibat transaksi ini menjadi Rp4,14 triliun, dari sebelumnya Rp3,23 triliun per Juni 2023. Alhasil rasio kewajiban terhadap ekuitas (debt-to-equity ratio/DER) DEWA dinilai akan membaik menjadi 1,00x, dibandingkan DER per 30 Juni 2023 yang mencapai 1,56x. Untuk memuluskan aksi korporasi ini, DEWA akan meminta persetujuan pemegang saham pada 18 Desember 2023.


Sumber: Bisnis



Bagikan :

Anda Mungkin Menyukai Ini :
BEI Unsuspend Saham Raharja Energi (RATU), masih ...

2025-01-17 08:40:33

Selengkapnya

Pecahkan Rekor "All Time High", Bagaimana Proyek ...

2025-01-17 08:38:43

Selengkapnya

ICP Desember 2024 Turun Jadi US$ 71,61 per Barel ...

2025-01-17 08:36:51

Selengkapnya