Pabrik Kedua Jaya Swarasa Agung (TAYS) Siap Beroperasi Tahun Depan
2023-11-15 08:12:10

Pabrik kedua dari PT Jaya Swarasa Agung Tbk (TAYS) segera beroperasi tahun 2024. Pabrik ke-2 TAYS yang saat ini masih dalam tahap pembangunan tersebut berada di daerah Ujung Jaya, Kabupaten Sumedang dengan kapasitas produksi yang hampir mirip dengan pabrik pertama TAYS yang berada di Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, Banten.

Chief Operating Officer (COO) Tays Bakers Andrew Sanusi mengatakan perseroan menargetkan khususnya pada akhir tahun depan pabrik di Sumedang sudah bisa beroperasi secara maksimal. 

Pabrik ke-2 ini memiliki kapasitas produksi hingga 20 ton sehari atau sebesar 700-800 ton sebulan. Nantinya, pabrik ini pertama-tama akan difokuskan untuk memproduksi cracker panggang renyah yang rendah kalori andalan TAYS yaitu Tricks dan untuk memenuhi permintaan ekspor. Pihak TAYS juga merencanakan pabrik baru nanti akan menggunakan mesin dan sistem yang prosesnya lebih efektif dan efisien.

Untuk membangun pabrik ke-2 ini TAYS tambah dia, perseroan menggelontorkan dana kurang lebih kisaran Rp 70 hingga 80 miliar. Meliputi tanah, bangunan pabrik, hingga investasi mesin. Kehadiran pabrik baru di Sumedang ini diprediksi bakal meningkatkan kapasitas pabrik untuk kategori biscuit & cracker dari semula 6.900 ton per tahun menjadi sekitar 17.000 ton per tahun.

Tak hanya pasar domestik, TAYS juga sudah berhasil membawa produk-produk unggulan mereka khususnya produk biscuit & cracker serta roller wafer ke pasar luar negeri seperti negara-negara di ASEAN, China, Taiwan, Australia, Timur Tengah, hingga Amerika Serikat.


Sumber: Kontan



Bagikan :

Anda Mungkin Menyukai Ini :
BEI Unsuspend Saham Raharja Energi (RATU), masih ...

2025-01-17 08:40:33

Selengkapnya

Pecahkan Rekor "All Time High", Bagaimana Proyek ...

2025-01-17 08:38:43

Selengkapnya

ICP Desember 2024 Turun Jadi US$ 71,61 per Barel ...

2025-01-17 08:36:51

Selengkapnya