Tiphone (TELE) Cetak Rugi Bersih Rp118 Miliar Semester I/2022
2022-08-10 21:53:01
PT Tiphone Mobile Indonesia Tbk (TELE) mencatatkan peningkatan pendapatan, tetapi mengalami rugi bersih sepanjang semester I/2022. TELE membukukan pendapatan sebesar Rp1,36 triliun di semester I/2022. Pendapatan ini naik 110,74 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp645,4 miliar.
Pendapatan TELE ditopang oleh pendapatan voucher dan kartu perdana sebesar Rp1,35 triliun, dan telepon selular sebesar Rp2,01 miliar. Meningkatnya pendapatan tersebut turut menaikkan beban pokok pendapatan perseroan 111,4 persen menjadi Rp1,35 triliun, dari Rp640,1 miliar secara tahunan atau year on year (yoy).
Perseroan masih mampu mencatatkan laba bruto sebesar Rp6,74 miliar, naik 27,12 persen dibanding semester I/2021 sebesar Rp5,3 miliar. Meski demikian, TELE mencatatkan rugi bersih yang meningkat dari Rp59,1 miliar di semester I/2021, menjadi Rp118,7 miliar di semester I/2022, atau naik 100,85 persen.
Total liabilitas perseroan naik menjadi Rp4,5 triliun di 30 Juni 2022, dari Rp4,4 triliun di 31 Desember 2021. Perseroan juga mencatatkan peningkatan defisiensi modal menjadi Rp4,3 triliun di akhir semester I/2022, dari Rp4,2 triliun di akhir 2021.
Sumber: Bisnis