Berikut Strategi Sido Muncul (SIDO) Siasati Kenaikan Harga Bahan Baku
2022-08-07 22:28:09

PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) atau Sido Muncul mengakui kenaikan harga bahan baku menjadi tantangan perseroan untuk melangkah. 

Direktur Utama SIDO David Hidayat mengatakan, Sido Muncul telah membuat proyek Green House untuk menyiapkan pengadaan bahan-bahan baku yang langka dan mahal yang prasarananya sedang disiapkan. Selain itu tantangan juga datang dari pelemahan daya beli masyarakat. Sido Muncul melihat saat ini preferensi konsumsi masyarakat masih fokus pada kebutuhan pokok atau primer. 

Tekanan ini mulai nampak dari laporan kinerja perseroan. Per Juni 2022, Sido Muncul mencatatkan penurunan penjualan sebesar 2,58% secara year on year (yoy) menjadi Rp 1,61 triliun. Sebelumnya SIDO juga menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 15% di akhir 2021. Mengingat adanya kenaikan inflasi yang mencapai 4,94% yoy, Sido Muncul masih akan merevisi target tersebut. 


Sumber: Kontan



Bagikan :

Anda Mungkin Menyukai Ini :
Terbang 276,52% dalam Enam Hari, Saham Emiten Ha ...

2025-01-16 08:30:48

Selengkapnya

Pengendali Arthakencana kembali Tambah Saham AKR ...

2025-01-16 08:29:05

Selengkapnya

Unilever (UNVR) Dapat Restu Lepas Bisnis Es Krim ...

2025-01-15 08:04:03

Selengkapnya