Harga BBM Pertamina Naik, AKR Corporindo (AKRA) Bakal Diuntungkan
2022-09-05 20:45:01
PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) menjadi emiten yang diuntungkan dengan kebijakan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) Pertamina oleh pemerintah. Harga RON 92 (Pertamax) dinaikkan menjadi Rp 14.500 per liter sehingga mendekati harga keekonomian dan harga pasar yang dikenakan di SPBU BP AKR yang dimiliki oleh AKRA.
Direktur AKR Corporindo Suresh Vembu berharap lebih banyak pelanggan yang memiliki pilihan untuk memilih dan membeli bahan bakar mereka. Suresh merinci, ritel BP AKR tidak hanya menawarkan bahan bakar berkualitas internasional dari BP dengan aditif, tetapi juga memiliki pengalaman pelanggan yang unggul dengan penawaran fasilitas non bahan bakar.
Penyaluran BBM AKRA meningkat 19% secara tahunan selama enam bulan pertama 2022. AKRA memasok bahan bakar minyak ke industri pertambangan, industri umum, dan sektor lainnya
Dengan run rate saat ini, AKRA berharap dapat memenuhi target penyaluran BBM untuk tahun 2022, yakni di kisaran 2,65 juta kiloliter hingga 2,7 juta kiloliter. Selain itu, dengan lingkungan harga yang baik, AKRA dapat terus mempertahankan dan menikmati margin yang lebih tinggi dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
Sumber: Kontan