RS Hermina (HEAL) di IKN Operasi Agustus, Bidik Pendapatan Naik 16,8 Persen
2024-03-04 08:06:23
PT Medikaloka Hermina Tbk (HEAL) optimis dapat mencatat kinerja yang cemerlang pada tahun 2024. Hal itu akan seiring dengan ekspansi bisnis yang sudah dan akan dilakukan oleh Hermina.
Untuk tahun ini, Hermina berencana menambah Rumah Sakit (RS) baru total sekitar 5 RS yang akan diresmikan pada 2024. Dengan demikian, hingga akhir tahun ini, Hermina akan memiliki sebanyak 52 RS. Selain itu, Perseroan juga akan menambah kapasitas kamar tempat tidur dari RS eksisting Hermina dari 4.000 kasur menjadi 7.000 kasur.
Hermina telah mencanangkan belanja modal atau capital expenditure (capex) sebesar Rp2 triliun pada tahun 2024. Sementara, lima rumah sakit Hermina yang akan segera beroperasi pada tahun ini yakni berlokasi di Pasuruan, Madiun, Pantai Indah Kapuk (PIK) 2 Jakarta Utara, Rumbai Pekanbaru, dan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.
HEAL juga menargetkan rumah sakit di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara mulai beroperasi pada Agustus 2024 mendatang. Rumah sakit tersebut akan beroperasi secara bertahap dan fokus pada pelayanan kesehatan ibu dan anak (KIA).
Perseroan menggelontorkan dana sebesar Rp650 miliar untuk pembangunan rumah sakit di IKN Nusantara. Dana tersebut merupakan bagian dari anggaran belanja modal atau capital expenditure (capex) HEAL sebesar Rp2 triliun pada tahun ini.
Sumber: Emitennews