Berita   |   MENKO AIRLANGGA LAPOR PERKEMBANGAN PERTEMUAN IPEF KE PRESIDEN.
MENKO AIRLANGGA LAPOR PERKEMBANGAN PERTEMUAN IPEF KE PRESIDEN.
Senin, 05 June 2023. 15:37 WIB

IQPlus, (5/6) - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto melaporkan perkembangan pertemuan Indo-Pacific Economic Framework (IPEF) Ministrial Conference di Detroit, Amerika Serikat, 26-27 Mei 2023 lalu, kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin. "Tadi laporan singkat hasil pembicaraan di IPEF Detroit. Saya sampaikan ke Presiden bahwa pembahasannya itu ada empat pilar," ujar Airlangga kepada wartawan di Jakarta, Senin. Dia mengatakan empat pilar itu, yakni pertama fasilitas perdagangan (trade facilitation) yang masih dalam pembahasan dan belum selesai. Kedua, mengenai rantai pasok (supply chain) yang sudah selesai, ketiga terkait ekonomi hijau (green economy), dan keempat adalah ekonomi adil (fair economy), kata Airlangga pula. Menurut Airlangga, satu pilar yang sudah selesai tengah dilakukan proses kajian hukum. Sementara sisanya diupayakan selesai bulan November. Adapun salah satu yang menonjol terkait empat pilar utama tersebut, kata Airlangga adalah pilar fasilitas perdagangan. Dia menjelaskan, bahan baku mineral nikel yang dimiliki Indonesia diadopsi sebagai bagian dari IPEF. Amerika sendiri dalam kebijakan inflasi yang tertuang dalam Inflation Reduction Act (IRA) memasukkan nikel sebagai salah satu critical mineral. (end/ant)

Sumber : IQP

Bagikan :

Anda Mungkin Menyukai Ini :
PENURUNAN PENDAPATAN AMMAN DI SEMSTER I 2023 DIP ...

Jum'at, 29 September 2023. 16:51 WIB

IQPlus, (29/9) - PT Amman Mineral Internasional Tbk (IDX:AMMN) mencatat pendapatan bersih pada H1/2023 dipengaruhi oleh penundaan ekspor konsentrat. Alhasil, turun 78% diperiode tersebut menjadi US$12 ...

Selengkapnya

BANK NEGARA INDONESIA (BBNI) RESMI STOCK SPLIT D ...

Jum'at, 29 September 2023. 16:49 WIB

IQPlus, (29/9) - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI) resmi melakukan pemecahan saham atau stock split dengan rasio 1 : 2 yang telah disetujui dalam Rapat Umum Pemegang saham luar biasa pada ...

Selengkapnya

LPS PERTAHANKAN TINGKAT SUKU BUNGA PENJAMINAN.

Jum'at, 29 September 2023. 16:31 WIB

IQPlus, (29/9) - Dalam Rapat Dewan Komisioner (RDK) Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) pada Senin 25 September 2023, LPS telah melakukan evaluasi dan menetapkan Tingkat Bunga Penjaminan (TBP) bagi simpan ...

Selengkapnya