Berita   |   MENKEU SEBUT HARGA MINYAK 2024 MASIH DIWARNAI KETIDAKPASTIAN GLOBAL.
MENKEU SEBUT HARGA MINYAK 2024 MASIH DIWARNAI KETIDAKPASTIAN GLOBAL.
Senin, 05 June 2023. 15:26 WIB

IQPlus, (5/6) - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan bahwa harga minyak pada 2024 masih akan diwarnai ketidakpastian global. "Harga minyak mungkin agak sulit diprediksi," kata Sri Mulyani saat rapat kerja dengan Komisi XI DPR di Jakarta, Senin. Sulitnya prediksi harga minyak pada tahun depan juga dipengaruhi oleh perbedaan proyeksi harga minyak mentah acuan oleh lembaga-lembaga internasional. Pada Mei 2023, Energy Information Administration (EIA) memprediksi harga minyak mentah aucan, seperti Brent akan berada di kisaran 74,5 dolar Amerika Serikat (AS) per barel pada 2024. Kemudian, Bloomberg memperkirakan nilainya berada di kisaran 86 dolar AS per barel. Sementara itu Bank Dunia memproyeksikan angka 86 dolar AS per barel. Prediksi oleh Bank Dunia dilakukan pada April 2023. Untuk Indonesia, harga patokan minyak mentah atau Indonesian Crude Price (ICP) pada 2024 diperkirakan berada di rentang 75 dolar AS hingga 85 dolar AS per barel. Proyeksi tersebut tidak jauh berbeda dari proyeksi 2023 yang berada di kisaran 80 dolar AS hingga 85 dolar AS. Menkeu menjelaskan tren harga minyak yang masih tinggi membuat banyak pihak melihat proyeksi pertumbuhan ekonomi global belum akan membaik, sehingga sisi permintaan dan produksi akan terdampak. (end/ant)

Sumber : IQP

Bagikan :

Anda Mungkin Menyukai Ini :
PENURUNAN PENDAPATAN AMMAN DI SEMSTER I 2023 DIP ...

Jum'at, 29 September 2023. 16:51 WIB

IQPlus, (29/9) - PT Amman Mineral Internasional Tbk (IDX:AMMN) mencatat pendapatan bersih pada H1/2023 dipengaruhi oleh penundaan ekspor konsentrat. Alhasil, turun 78% diperiode tersebut menjadi US$12 ...

Selengkapnya

BANK NEGARA INDONESIA (BBNI) RESMI STOCK SPLIT D ...

Jum'at, 29 September 2023. 16:49 WIB

IQPlus, (29/9) - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI) resmi melakukan pemecahan saham atau stock split dengan rasio 1 : 2 yang telah disetujui dalam Rapat Umum Pemegang saham luar biasa pada ...

Selengkapnya

LPS PERTAHANKAN TINGKAT SUKU BUNGA PENJAMINAN.

Jum'at, 29 September 2023. 16:31 WIB

IQPlus, (29/9) - Dalam Rapat Dewan Komisioner (RDK) Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) pada Senin 25 September 2023, LPS telah melakukan evaluasi dan menetapkan Tingkat Bunga Penjaminan (TBP) bagi simpan ...

Selengkapnya